MenuKuliner.net

Berbagai Macam Makanan Khas Magelang Yang Lezat dan Tidak Ada Duanya

Diposting pada 24 November 2023

Makanan khas Magelang adalah sisi lain yang bisa Anda nikmati selama berada di kota ini. Dikenal sebagai tempat yang memiliki keindahan alam luar biasa, Magelang senantiasa menjadi tujuan liburan favorit bagi banyak orang. Alamnya yang masih terlihat asri dan sejuk berhasil menarik minat masyarakat dikota lain untuk mampir.

Selama liburan di Magelang, Anda tidak hanya disuguhi pemandangan eksotis saja. Sebagai teman selama berwisata, ada berbagai hidangan menarik untuk dicicipi. Soal cita rasa sudah pasti terasa nampol di lidah dan siap membuat Anda merasa ketagihan.

Makanan khas Magelang rata-rata dibanderol dengan harga murah, sehingga Anda tidak perlu khawatir harus mengeluarkan banyak uang.

Ragam Makanan Khas Magelang yang Bercitarasa Lezat

Provinsi Jawa Tengah selama ini dikenal dengan kuliner khasnya bercitarasa manis. Sebagai salah satu kota di Jateng, Magelang juga memiliki ragam kuliner manis. Tentu tidak hanya manis, makanan di Magelang juga ada yang pedas, gurih dan penuh rempah. Beberapa pilihan terbaiknya sebagai berikut:

Sego Godog

Sego godog adalah kalimat dari bahasa Jawa yang berarti nasi rebus. Jika di daerah lain yang direbus adalah mie, maka di Kota Magelang nasi yang direbus. Di dalam seporsi sego godog, ada nasi, telur, potongan daging ayam, tomat dan kubis sebagai pelengkap.

Agar semakin menggugah selera, beberapa penjual sego godog menambahkan mie kuning ke dalamnya. Makanan khas Magelang ini banyak diburu sebagai pilihan menu buat sarapan.

Mangut Lele

Mangut adalah makanan yang secara sekilas mirip seperti sayur lodeh, biasa menjadi makanan khas di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Yang membedakan mangut dengan sayur lodeh adalah berbahan dasar ikan asap.

Jika di Jawa Timur menggunakan ikan laut sebagai bahan membuat mangut, seperti ikan pari dan ikan tongkol. Maka di Jawa Tengah ikan lele yang biasa diasap dan menjadi bahan pembuatan mangut, termasuk di Kota Magelang.

Kupat Tahu

Kupat tahu Surakarta dan Magelang adalah salah satu hidangan yang sangat populer di Jawa Tengah dan banyak diburu wisatawan. Oleh karena itu, Anda tidak boleh sampai melewatkan kupat tahu magelang jika berkunjung ke sana.

Kupat tahu magelang memiliki ciri khas berupa isiannya yang lebih komplit. Yaitu terdiri dari potongan tahu, irisan kol, mie dan bakwan. Saus bumbu kacang menjadi sentuhan akhir untuk membuat rasanya semakin nampol di lidah.

Untuk mencicipi makanan khas Magelang ini tidak perlu membayar mahal, Anda cukup membayar Rp. 10 ribu per porsi.

Jemunak

Jemunak adalah makanan khas Magelang yang biasa hanya dijual pada bulan Ramadhan dan sekarang ini sudah jarang terlihat. Secara sekilas, jemunak mirip seperti bubur sumsum namun sebenarnya berbeda.

Jemunak terbuat dari bahan dasar berupa beras ketan, singkong, kelapa dan gula merah. Jemunak bertekstur kenyal dengan cita rasa manis legit. Masyarakat Magelang biasa menjadikannya sebagai kudapan.

Nasi Goreng Magelangan

Mungkin Anda berpikir mengapa jauh-jauh ke Magelang kalau cuma mencicipi nasi goreng. Jangan salah, nasi goreng magelangan memiliki ciri khas yang tidak Anda temui di tempat lain. Mulai dari kombinasi nasi dan mie kuning didalam seporsi nasi goreng, kemudian ditambah dengan kemiri.

Sebagai pelengkap, nasi goreng magelangan diberi tambahan kerupuk, telur ceplok, irisan mentimun, tomat dan acar. Menu ini bisa menjadi pilihan makan malam sambil nongkrong santai.

Nasi Lesah

Nasi lesah adalah hidangan berkuah yang secara sekilas mirip seperti soto dan banyak orang menyebutnya sebagai soto magelang. Kuah pada nasi lesah ini menggunakan santan dan campuran rempah-rempah pilihan.

Dalam penyajiannya, nasi lesah dilengkapi kerupuk, suwiran daging ayam dan lain sebagainya. Kuahnya berwarna keruh dengan cita rasa gurih yang lezat. Secara sekilas mirip seperti opor ayam.

Kalau ke Kota Magelang jangan sampai lupa untuk mencicipi nasi lesah. Harganya juga tidak mahal, sekitar Rp. 10 ribu per porsi.

Gudeg Poncol

Gudeg adalah makanan khas Jogja yang tidak kalah populer di Magelang. Salah satunya di daerah Poncol, ada gudeg yang tidak pernah sepi pembeli. Namanya adalah gudeg poncol yang sudah populer sebagai pilihan buat sarapan.

Gudeg berbahan dasar nangka ini dihidangkan bersama suwiran ayam. Nantinya diberi isian pelengkap yang terdiri dari ceker ayam, semur telur, tahu bacem, kepala ayam, kerupuk dan sambal.

Blendrang

Blendrang adalah bubur nasi yang diberi kuah dan berbagai macam bahan pelengkap, seperti iga sapi, daging sapi atau daging ayam. Meskipun awalnya hanya dijual pada bulan puasa, namun sekarang setiap hari bisa Anda temukan makanan khas Magelang ini.

Kuah pada blendrang tergolong kental dan bertekstur lembut. Cita rasa gurih yang mendominasi disetiap sendokannya bikin nagih di lidah. Cocok dipilih sebagai menu buat sarapan atau makan siang.

Sego Megono

Sego megono adalah nasi putih yang dicampur dengan rempah seperti jeruk purut, kencur dan cabai. Meski proses pembuatannya tergolong sederhana, namun soal cita rasa bisa bersaing dengan ragam kuliner lain. Sego megono sendiri penuh cita rasa dan sangat lezat.

Nasi yang dicampur rempah ini dihidangkan bersama daun pepaya tumis atau kuliban. Rasa pahit dan gurih pada daun pepaya memberikan sensasi unik tersendiri.

Sup Senerek

Rekomendasi makanan khas Magelang terakhir jatuh pada sup senerek. Dari segi tampilan sama seperti sup pada umumnya, begitupun dengan cita rasa yang dihadirkan. Sup senerek terbuat dari berbagai macam sayuran, sehingga rasanya begitu segar.

Beberapa bahan yang digunakan seperti kacang merah, bayam, daging sapi atau daging ayam. Sup senerek lezat dinikmati sebagai menu makan siang dan tidak kalah enak untuk makan malam.

Demikianlah pembahasan ringkas mengenai ragam makanan khas Magelang yang siap menemani liburan Anda agar lebih berkesan. Jika ingin mengenyangkan perut, maka ada sego godog dan gudeg poncol sebagai hidangan utama.

Apabila mencari kesegaran, kupat tahu dan sup senerek bisa menjadi pilihan untuk Anda. Semua terasa memanjakan lidah dan bikin nagih.

Imam Thoib

Seorang programmer yang suka menjelajahi berbagai macam rasa. Suka tidur, makan dan nonton. Sesekali menulis untuk menunjukkan eksistensi.

Rekomendasi

©2024 MenuKuliner.net.