Ciamis merupakan salah satu kabupaten di Jawa Barat yang memiliki daya tarik, baik dari tempat wisata atau makanan. Tentunya, berbagai makanan khas Ciamis mampu membuat siapa saja ketagihan. Sebab memiliki cita rasa yang lezat dan unik.
Walaupun bukan kota yang besar, tetapi berbagai makanan khas dari Ciamis mampu menyihir lidah kamu. Terlebih suasana dari Ciamis sendiri masih sejuk dan asri, sehingga makanan yang disantap akan terasa lebih nikmat.
Banyaknya makanan khas dari Ciamis kadang membuat kamu bingung ingin mencoba dulu yang mana. Nah, berikut terdapat rekomendasi beberapa makanan khas yang bisa kamu cicipi.
Daftar Isi:
Makanan khas Ciamis pertama yang bisa kamu cicipi adalah galendo. Galendo sendiri merupakan makanan yang berasal dari sari pati kelapa atau santan kelapa. Di mana, sudah diolah sebelumnya dengan cara direbus seperti proses pembuatan minyak. Minyak yang muncul ini merupakan minyak kelapa, dan endapannya adalah galendo.
Setelah mendapatkan endapan, proses selanjutnya ialah dengan melakukan press untuk memeras minyak agar keluar dan memadatkan galendonya. Proses selanjutnya ialah dengan mengeringkan dan memotong galendo untuk dikemas.
Selanjutnya ada pindang gunung yang harus kamu cicipi ketika berkunjung ke Ciamis. Pindang gunung merupakan salah satu hidangan segar berkuah yang memiliki bahan utama berupa ikan. Untuk rasanya sendiri cenderung asam pedas.
Makanan khas Ciamis ini biasanya menggunakan ikan berupa kakap merah, tongkol, kakap, carwang atau mangmung. Ikan ini biasanya akan dipotong-potong, kemudian dimasukkan ke panci yang sudah diisi dengan air dan rempah.
Selanjutnya ada makanan colok gembrung yang memiliki cita rasa gurih. Nama makanan ini diambil dari bahan pembuatan dan cara memasaknya. Colok sendiri berarti ditusuk, sementara gembrung diambil dari bunyi alat musik yang menggunakan kulit sapi.
Selain dikenal dengan nama colok gembrung, makanan ini juga dikenal dengan nama sate kikil. Kulit sapi yang digunakan untuk makanan ini biasanya akan dibakar sebentar untuk bisa mendapatkan cita rasa. Kemudian, akan direbus agar teksturnya menjadi lebih empuk.
Makanan khas Ciamis selanjutnya ialah mie glosor. Sesuai dengan namanya, makanan ini masuk dalam jenis mie. Perbedaan dengan jenis mie lainnya ialah bahan yang digunakan. Mie glosor biasanya dibuat dari tepung kanji dengan campuran rempah.
Dari bahan tepung kanji inilah, teksturnya menjadi lebih kenyal. Untuk pengolahannya sendiri tidak hanya berbentuk kuah, tetapi juga kering. Keduanya memiliki topping yang sama, yaitu daging sapi atau daging ayam. Dalam menyantap mie glosor, akan lebih nikmat jika ditambah dengan kerupuk pangsit.
Selanjutnya ada dendeng sapi yang bisa menjadi pilihan. Dengan bahan utama daging sapi, sudah pasti makanan ini bisa kamu jadikan sebagai oleh-oleh. Dendeng sapi biasanya memiliki rasa yang gurih, manis, dan nikmat. Akan lebih pas jika disantap bersama dengan nasi hangat.
Makanan khas Ciamis ini memiliki proses memasak yang lumayan lama. Mulanya, daging akan diiris tipis terlebih dahulu. Selanjutnya, diberi rempah pilihan dan dijemur sampai dengan kering. Tujuan dari penjemuran ini ialah untuk menghilangkan kadar air, agar lebih awet.
Selanjutnya, kamu juga bisa menemukan sale pisang di Ciamis. Kuliner ini termasuk ke dalam salah satu makanan ringan yang manis dan legit. Untuk teksturnya sendiri cenderung renyah di luar dan lembut di dalam karena dari proses pembuatannya.
Untuk pembuatan dari sale pisang diawali dengan mengiris panjang terlebih dahulu. Selanjutnya, pisang tersebut akan diberi bubuk atau olahan yang terbuat dari tepung. Kemudian, sale akan dimasak dengan cara digoreng. Tentu saja makanan ini sangat awet dan bisa dijadikan sebagai oleh-oleh.
Makanan khas Ciamis selanjutnya yang bisa kamu cicipi ialah kecimpring. Makanan ringan ini memiliki bahan utama dari singkong yang sebelumnya sudah diberi bumbu pilihan. Sehingga akan menghasilkan rasa yang sangat gurih.
Untuk pembuatan kecimpring sendiri biasanya dimulai dengan merebus singkong terlebih dahulu. Kemudian, ditumbuk sampai dengan halus. Biasanya, penumbukan sendiri akan disertai dengan rempah. Baru setelahnya kecimpring dibuat sesuai dengan selera dan dijemur sampai dengan kering.
Selain namanya yang unik, makanan ini juga memiliki bentuk yang unik. Di mana, bentuknya menyerupai trompet. Bahan utama dalam pembuatan cocorot sendiri ialah gula merah dan tepung beras. Sehingga memiliki rasa manis dan legit yang akan disukai banyak orang.
Makanan khas Ciamis satu ini dibungkus menggunakan daun janur yang masih muda. Sehingga terlihat lebih unik lagi. Makanan ini memiliki proses pembuatan yang lumayan susah dan lama. Namun, dari segi harga tetap murah.
Makanan olahan lain yang berasal dari Ciamis dan harus kamu cicipi ialah abon sapi. Sesuai dengan namanya, makanan ini terbuat dari daging sapi yang sudah disuwir-suwir sampai dengan lembut. Abon sapi sendiri biasanya dibuat dengan berbagai campuran rempah.
Abon sapi dari Ciamis terkenal memiliki bumbu yang lebih terasa dan teksturnya sangat lembut. Tidak heran jika banyak orang yang ketagihan dengan abon sapi. Terlebih sangat enak dinikmati bersama dengan nasi hangat. Abon sendiri sangatlah awet, sehingga cocok dijadikan sebagai oleh-oleh.
Itulah beberapa makanan khas Ciamis yang bisa kamu cicipi. Makanan-makanan di atas sudah pasti sangat mudah ditemukan dan memiliki cita rasa yang enak. Selain itu, beberapa di antaranya memiliki rasa dan bentuk yang unik.
Seorang programmer yang suka menjelajahi berbagai macam rasa. Suka tidur, makan dan nonton. Sesekali menulis untuk menunjukkan eksistensi.
©2024 MenuKuliner.net.